RAKYAT.NEWS – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Surabaya, Lucy Kurniasari menyampaikan bahwa perolehan kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Deerah (DPRD) Kota Surabaya turun dari 4 kursi menjadi 3 kursi.

Ning Lucy Sapaan Lucy Kurniasari mengatakan, dengan perolehan tersebut, partainya tidak bisa membuat fraksi sendiri.

“Untuk di Surabaya perolehan kursi dari 4 turun ke 3, karena tak cukup kursi, kami sedang menjajaki dengan partai lain untuk bersinergi,” ucap Lucy kepada awak media saat dijumpai di Resto bilangan Cinere, Kota Depok, Minggu (24/3/2024).

Sebelumnya, dikatakan Lucy, Partai Demokrat juga pernah membuat fraksi bersama Partai Nasdem saat 2019.

“Demokrat Nasdem namanya, karena Nasdem juga tidak cukup kursi, Demokrat cukup 4, tapi Nasdemnya pada waktu itu tidak cukup. Sekarang Nasdem tinggal 2, dari 3 ke 2, Demokrat dari 4 ke 3. Nah, kami harus bergabung untuk membentuk 1 fraksi, yaitu Demokrat Nasdem,” kata Lucy yang juga Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Komisi IX.

Lucy mengungkapkan bahwa partainya tidak menutup kemungkinan berkomunikasu dengan partai selain Nasdem untuk membuat fraksi.

“Selain Nasdem, kita juga sedang membuka komunikasi dengan PAN yang hanya dapat 3 kursi dan PKS yang juga kalau tidak salah mendapat 3 kursi juga,” imbuhnya.

Menyinggung soal Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Surabaya, Lucy mengatakan akan mempersiapkan panitia seleksi.

“Sudah ada instruksi dari Ketum untuk membentuk panitia seleksi di daerahnya masing-masing,” katanya.

Lucy menjelaskan, sampai saat ini untuk calon kepala daerah masih dalam penjajakan penjaringan kader-kader.

“Untuk sejauh ini masih belum ada yang mendaftar. Kami sedang menjajaki beberapa kemungkinan-kemungkinan termasuk incumben. Dan kita sudah diminta, jadi begitu kita terbentuk kepanitiaan, lalu kemudian kita buka biasanya untuk internal dulu, lalu kemudian untuk eksternal,” tutup Lucy